Thursday, January 18, 2018

Tempat Oleh-oleh Khas Bandung Yang Paling Banyak Dikunjungi

Posted by Viilast on January 18, 2018 in , , , , , | No comments
Sudah menjadi hal biasa jika kita pergi jalan-jalan kata-kata yang selalu kita dengar " Hati-hati dijalan Jangan Lupa Oleh-Olehnya ya" antara senang diberikan perhatian dibalik itu terdapat kemauan yang diungkapkan haha hayo ngaku siapa yang pernah mengalami seperti itu? yang sabar ya.

Artikel diblog wisata kuliner murah dan recommended di Bandung gue pernah bilang akan memberikan bonus tempat oleh-oleh khas Bandung karena itu semua adalah janji gue. Baiklah kali ini gue akan memberitahu dimana sih tempat oleh-oleh yang banyak dikunjungi di Bandung. 

Tempat oleh-oleh yang sering banyak pengunjung untuk membelikan beberapa buah tangan. berikut beberapa rangkuman yang menurut impian seorang traveler tempat oleh-oleh yang banyak peminatnya karena terdapat berbagai macam makanan khas bandung.

Jangan banyak basa-basi lagi berikut tempat-tempat dan kali ini jujur salah satu dari tempat oleh-oleh di Bandung gue pernah mencicipi dan juga harganya juga terjangkau. Makanan khas favorit gue yaitu pisang bollen kartika aduuh itu ga ada duanya deh rasanya wuenaak tenan, yang suka ngemil cocok buat pendamping di pagi hari dengan segelas kopi/teh susu, uhh srupuuuttt.

1. Kartika Sari
Sumber Google

Terletak di Jl. H. Akbar no 4, pasar kaliki, cicendo, kota Bandung, Jawa Barat. lebih tepatnya dekat dengan stasiun kereta api. Menjual berbagai jenis kue yang memiliki rasa lezat antara lain brownies bakar, brownies kukus, cheese stick, peuyeum bollen, dan masih banyak lagi.

Buka dari jam 08.00 pagi hingga 15.00 jika tidak ada perubahan. Gue paling suka pisang bollen isi satu kotak 12 lusin dan itu semua bisa abis sama gue loh haha. Ayok jangan sampai ga coba rugii banget kalau ke Bandung ga beli oleh-oleh yang satu ini.

2. Batagor Riri
Sumber Google

Jangan pada ngiler lihat gambar diatas tidak perlu khawatir bisa dibawa pulang kok walaupun man teman sudah tidak di Bandung lagi. Terletak di Jl Burangrang no 41, Malabar, Lengkong, Kota Bandung, Jawa Barat.

Tempat oleh-oleh yang satu ini banyak dikunjungi oleh artis-artis ibukota karena makanan batagor ini terlihat biasa saja tapi rasanya yang luar biasa bikin ketagihan. Batagor Riri menyediakan menu batagor dalam 2 varian yaitu batagor kering & satunya lagi batagor kuah.

Harga mulai dari Rp. 10.000 hingga Rp 25.000 (sewaktu-waktu bisa berubah) buka senin-minggu mulai 08.00-20.00 WIB. Dont Forget man teman ^_^

3. Gepuk Ny Ong
Sumber Google

Satu lagi daging sapi yang menggoda terletak di Jl. Pasarkaliki no 104, Cicendo, Kota Bandung, Jawa Barat. Makanan khas sunda ini terkenal kelezatannya gepuk yang terbuat dari daging sapi yang diiris searah serat daging.

Gepuk terbuat dari daging sapi terbaik Indonesia. Dagingnya segar dan bebas lemak dan juga halal karena sudah dalam pengawasan Majelis Ulama Indonesia (MUI).

Produk yang ditawarkan Beef original Rp 19.000, Beef extra pedas Rp 19.000, Beef salty Rp 19.000, Beef less sugar Rp 20.000, Chicken original Rp 16.000, dan Chicken spicy Rp 16.000. Buk pukul 09.00-22.00

Lunas yah man teman hutang gue, terus pantengin artikel-artikel gue yang lainnya semoga bermanfaat dan siapa tau ada rezeki bisa ngajakin gue jalan-jalan juga aamiin hehe..

0 comments:

Post a Comment